judul judul

Kamis, 18 September 2014

Pendidikan biologi universitas muhammadiyah malang

Pendidikan biologi adalah salah satu jurusan di fakultas keguruan dan ilmu pendidikan universitas muhammadiyah malang. Jurusan biologi merupakan jurusan tertua kedua setelah jurusan matematika di FKIP. Program Studi Pendidikan Biologi berdiri sejak 1983. Saat ini jurusan biologi sudah berusia 31 tahun. dan telah meluluskan lebih dari 3000 alumni yang tersebar di berbagai pelosok tanah air, dan bekerja di berbagai jenjang pendidikan.

Berdasarkan SK BAN-PT no. 25 tahun 2011, Prodi Pendidikan Biologi telah terakreditasi A. Hal ini menunjukkan bahwa penilaian terhadap semua aspek sangat  baik, baik itu visi-misi-tujuan, tata pamong, SDM, penelitian-pengabdian, mahasiswa-alumni, fasilitas, sistem informasi dan lain sebagainya. Staf pengajar yang dimiliki oleh Prodi Pendidikan Biologi sangat profesional, tersertifikasi dengan kualifikasi S2 dan S3 dan memiliki pengalaman nasional bahkan internasional. Pembelajaran didukung oleh sarana fasilitas yang lengkap berbasis ICT (teknologi informasi).

Misi jurusan ini membekali mahasiswa dengan tiga kemampuan strategis yaitu guru yang profesional, peneliti yang brilliant, dan wirausahawan yang handal. Misi ini ditopang oleh: 1) Tenaga edukatif yang sangat memadai; 2) Fasilitas laboratorium yang lengkap dan canggih (Fisiologi, Mikrobiologi, Pangan Gizi, Ekologi, Komputer,  Micro Teaching, dll.); 3) Kerjasama kelembagaan (KEHATI, Dirjen DIKTI, BLKP Wonojati, Taman Nasional Baluran dan Meru Betiri, Kebun Binatang Surabaya, Kebun Raya LIPI Purwodadi, dan lain-lain). dan memiliki tujuan:
  1. Menghasilkan sarjana pendidikan biologi yang profesional, beriman, dan kompetitif yang mampu berkmunikasi dengan masyarakat pendidikan dan industri.
  2. Menyelenggarakan pengembangan penelitian dibidang biologi dan pembelajarannya dengan metode tindakan kelas.
  3. Menghasilkan dan menyebarluaskan IPTEKS dibidang biologi untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat.
  4. Menjalin kerjasama (networking) dengan lembaga atau institusi terkait guna meningkatkan mutu lulusan.
Prestasi yang pernah dicapai jurusan ini antara lain :



1. Juara II  Lomba Essai Nasional, Sinology Center UMY
2. Juara I  Lomba Essai Se-Indonesia LPM Bahana Univ. Riau 2008
3. Juara I The Best Opinion Writer
4. Juara III Lomba Mikroteaching Antar Mahasiswa Biologi Se Indonesia di UPI Bandung
5. Juara III PKM-GT PIMNAS XXII Juli 2009 di UB
6. Juara I Lomba komik Lingkungan tingkat mahasiswa, Muktamar Muhammadiyah Ke 46  Yogyakarta 2-6 juli tahun 2010.
7. Juara Harapan 1   LKTI Badan  Amil Zakat Jatim 2008
dan masih banyak lagi 




PRESTASI TERBARU!!!
1. Juara II Lomba Karya Komik Tokoh Sejarah (LKKTS) Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata.
     Baca beritanya di media berikut ini:
http://biology.umm.ac.id/home.php?c=0202041016     - Antara
     - Bisnis Jatim
     - Bataviase
     - Bhirawa
     - Tempo
     - Sara Tsukigami

2. The Best 5 Olimpiade Biologi Pertamina Jatim 2011
sumber : http://evidwi16.wordpress.com/2014/06/11/perkembangan-dan-keunggulan-pendidikan-biologi-di-universitas-muhammadiyah-malang-2/
http://biology.umm.ac.id/home.php?lang=id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar